Roller Blind – Sobat sarae, mungkin kamu sudah pernah melihat sebuah jendela yang menggunakan roller blind sebagai pengganti gorden, bentuknya tipis seperti kertas, proses buka tutupnya hanya tinggal ditarik saja. Roller blind memang sudah cukup familiar dan banyak digunakan di rumah maupun perkantoran. Atau sebenarnya mayoritas orang lebih mengenal benda ini dengan sebutan ‘’tirai’’.

Namun sebetulnya kerai dan roller blind sendiri berbeda. Kalau kerai terbuat dari kayu sementara roller dari bahan kain yang jenis serta manfaatnya variative. Penutup jendela ini memiliki nuansa modern, tak heran beberapa hunian kerap memilih benda ini untuk interior rumahnya.

Jenis-Jenis Roller Blind

Roller Blind merupakan sebuah tirai penutup jendela yang proses pengoperasiannya dari bawah ke atas, atau sebaliknya. Berbeda dengan gorden biasa yang hanya digeser ke kanan atau ke kiri. Di samping dapat dioperasikan secara manual, tirai modern ini juga dengan mudah bisa dibuka tutup jarak jauh menggunakan remote control. Penempatannya pun bisa di ding, jendela, atau ada juga yang menggunakan roller outdoor untuk luar ruangan.

Nah berdasarkan fungsi, ada 3 jenis roller blind yang bisa kamu temukan di pasaran, yaitu:

1. Roller Blind Blackout

Pertama adalah jenis blackout fungsinya adalah untuk melindungi ruangan dari cahaya matahari yang masuk melalui jendela. Jadi, saat siang hari bila lampu ruangan dimatikan pada ruangan akan gelap total, apalagi pada malam hari.

  2.  Sunscreen

Kedua adalah jenis Sunscreen adalah untuk meminimalisir cahaya matahari yang masuk melalui jendela. Namun tenang saja, biarpun ditutupi menggunakan roller, saat kamu berada di dalam ruangan, kamu tetap bisa melihat ke luar.

  3.  Translucent

Dan yang ketiga adalah jenis translucent jenis tirai yang tidak transparan namun memiliki motif yang variatif. Fungsinya agar bisa menjaga privasi seseorang saat melakukan aktivitas di dalam rumah.

Dari ketiga jenis roller di atas, mana sih jenis yang kamu butuhkan?

Jenis-Jenis Pengoperasian 

Sebelumnya, kamu sudah diperkenalkan dengan jenis-jenis  yang dijual di pasaran. Sekarang kamu juga sebaiknya tau bagaimana sih pengoperasian roller blind.

 

   1. Spring Flext Stop

Cara pengoperasian yang bisa dilakukan hanya dengan menarik bagian bandul yang ada di bagian tengah bawah tirai. Cara ini bisa dibilang cukup mudah, namun kamu tetap harus berhati-hati agar bagian bandulnya tidak mudah terlepas.

   2. Spring Chain

Cara pengoperasian chain juga mudah sekali hanya tinggal menarik atau mengulur bagian rantainya, dengan begitu roller bisa dinaik turunkan sesuai kebutuhan.

   3. Automatic

Nah kalau system yang satu ini sudah terbilang canggih diantara system-sistem yang lain. Sudah dilengkapi dengan motor penggerak, kamu hanya perlu menekan bagian tomo pada remote control saja agar bisa membuka, menutup atau melakukan pengaturan lainnya.

  4.  One Touch

Sistem yang terakhir adalah one touch, proses pengoperasiannya masih dengan cara manual yaitu menggunakan rantai. Namun kamu hanya perlu menarik sedikit saja bila ingin menutup tirainya, sebab tirai akan bergerak dengan sendiri setelah kamu tarik.

Penggunaan Roller Blind untuk Hunian

Penggunaan untuk hunian tentu sangat bisa menjadi solusi alternatif yang lebih modern dalam menggantikan peran tirai kain biasa. Ada beberapa manfaat yang bisa kamu pertimbangkan kenapa harus beralih menggunakan roller.

   1. Membatasi Paparan Sinar Matahari

Fungsi utama dari roller blind sudah jelas adalah untuk membatasi paparan sinar matahari agar tidak masuk melalui jendela di rumahmu. Sehingga ruangan tak akan terlalu panas, apalagi bila kamu menggunakan AC maka ruangan pun akan dinging lebih maksimal.

   2. Melindungi Privasi

Kamu tentunya ingin melindungi privasi di dalam rumah dong. Sebab rumah merupakan area privat sang pemilik. Menggunakan roller blind adalah pilihan tepat agar berbagai hal privat di dalam rumah tidak nampak dari luar.

   3. Menyesuaikan dengan Interior Modern

Interior modern bukan hanya soal kemewahan, namun juga soal teknologi yang dikembangkan. Pemilihan elemen-elemen penting di dalam rumah juga bukan hanya soal tampilan dan fungsi namun soal kemudahan dalam mengoperasikannya. Oleh sebab itulah Roller ini merupakan pilihan penutup jendela yang bisa menyesuaikan dengan interior modern.

Oke sobat sarae, itulah pembahasan lengkap mengenai roller blind. So, sekarang sudah tau dong kalau ternyata benda satu ini memiliki banyak jenis dan manfaatnya. Yuk tentukan roller blind mana sih yang kira-kira cocok diterapkan di rumahmu?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *