Sambil terus berdoa agar masa pandemi ini segera berlalu, buat kita yang masih bisa bekerja dari rumah, yuk kita gerakan selalu budaya dirumah saja yang di galangkan oleh pemerintah Indonesia sampai rantai penyebaran penyakit ini segera mereda dan hilang. Buat karyawan yang pada akhirnya harus bekerja dari rumah, penting untuk menjaga area kerja kita tetap dan nyaman dan sehat. Karena telah dibuktikan bahwa kenyamanan ruang bekerja akan meningkatkan produktifitas dan menurunkan tingkat stress loh! cek lebih jauhnya pada artikel Sarae sebelumnya disini

Menjadikan rumah kita sebagai ‘kantor’ atau ruang kerja bukanlah perkara yang sederhana. Terutama bagi kita yang tidak memiliki area kerja khusus yang terpisah dari area bersantai dirumah. Sebagian dari kita juga bekerja dengan laptop atau komputer dari kamar tidur. Hal ini tentunya memiliki kelebihan dan kekurangan. Kelebihannya, waktu bekerja menjadi lebih efisien karena tidak ada waktu perjalanan ke kantor yang biasanya memakan waktu 1 sampai 2.5 jam, jam kerja dan jam istirahat dapat kita atur sendiri, Energi yang digunakan untuk bekerja juga lebih banyak. Beberapa kekurangannya adalah distraksi yang mungkin muncul dari pekerjaan rumah yang harus kita kerjakan, fokus yang tidak tajam karena tidak ada atasan yang mengawasi, jam kerja lembur yang tidak terasa karena asik bekerja sampai malam, dan lainnya.

Dalam artikel kali ini akan diulas beberapa tips untuk menjadikan bekerja dari rumah lebih nyaman dan sehat sehingga fokus dan produktifitas meningkat. Dan juga menyulap kamar atau ruang duduk menjadi area home office sehingga dapat mengurangi distraksi yang mungkin muncul dari penghuni rumah lainnya. Yuk sama – sama kita simak!

Work and Life Balance

, sarae.id
YI’s house showroom by Peng and Partners © archdaily

Bekerja dari rumah membuat terkadang sebagian dari kita asik dengan pekerjaan dan melupakan hal – hal yang harus dilakukan dirumah seperti bersih-bersih, makan, mandi dan keseharian lainnya. Penting untuk membuat jadwal harian untuk menentukan list yang akan dilakukan yang berhubungan dengan pekerjaan kantor dan pekerjaan rumah hari ini sehingga keseimbangan hidup tetap terjaga. Tetap jaga kesehatan dengan berolah raga dirumah misalnya dengan investasi uang yang biasanya kita gunakan untuk makan diluar saat bekerja atau ongkos ke kantor menjadi alat treadmill untuk olah raga dirumah.

Area Kerja Khusus walau Kecil

, sarae.id
22m2 apartment in taiwan by alittledesign © archdaily

Cobalah mengatur sudut atau area kerja khusus sebagai ruang kerja kita dirumah. Pilih area yang jauh dari kamar tidur atau ruang keluarga bersantai agar menghilangkan desakan untuk berbaring atau beristirahat sejenak. Meja kecil pada sisi ruang atau tangga bisa dimanfaatkan sebagai area kerja. Perabot yang ergonomis juga membantu postur tubuh agar tidak cepat letih selama bekerja. Selain itu, memiliki area kerja yang didedikasikan khusus untuk bekerja setiap hari membantu mengurangi waktu set up kerja dibanding memiliki area bekerja yang berbeda setiap hari dirumah.

Pencahayaan dan Sirkulasi Udara yang Baik

, sarae.id
lighting solution in remote space by vibia © archdaily

Memaksimalkan cahaya alami yang masuk ke area kerja kita sangatlah penting. Selain menghemat energi listrik yang pastinya membuat tagihan listrik per bulan tetap stabil. juga untuk meningkatkan fokus. Cahaya yang terang dipercaya akan meningkatkan fokus dalam bekerja. Jika tidak mendapatkan cahaya alami pilihlah lampu khusus dengan cahaya yang fokus ke meja agar mata tidak sakit. Arahkan lampu ke meja atau laptop kita bukan kearah kepala dan mata kita ya. Lampu LED dengan watt yang tidak terlalu besar dan warna cahaya hangat juga ideal bagi area kita bekerja.

Pemandangan Hijau

, sarae.id
© ikea

Tanaman hijau dalam pot bisa dijadikan dekorasi yang membuat mata kita lebih rileks saat bekerja. Seperti pada artikel sebelumnya. Tanaman juga mampu membuat suhu dirumah lebih nyaman. Membersihkan udara agar lebih sehat. Namun memiliki tanaman juga artinya berkomitmen untuk merawat dan membersihkan mereka. Jangan lupa untuk rutin menyiram tanaman walau kita sibuk bekerja. Idealnya, pilihlah tanaman yang tidak membutuhkan penyiraman yang terlalu sering seperti kaktus, sukulen, monstera, lily, snake plants yang rata – rata hanya membutuhkan penyiraman seminggu – dua minggu sekali. Jika area kerja kita tidak mendapatkan sinar matahari secara langsung dan lama, pilihlah tanaman seperti palem, pakis haji, sirih dan lidah mertua yang tidak terlalu membutuhkan sinar matahari.

Eksposure Aman saat Melakukan Meeting Online

, sarae.id
linier workspace © roomandboard

Komunikasi saat bekerja melalui video call atau conference meeting bersama secara online sangatlah penting. Beberapa karyawan bahkan harus memulai waktu berkerja dari rumahnya denga terlebih dahulu melakukan meeting bersama staff lain dan atasan secara online. Tentukan titik sudut yang konsisten untuk melakukan video call dirumah yang tidak banyak mengekspos area rumah untuk menjaga privasi penghuni rumah kita yang lain. Kita pasti tidak mau jika tiba – tiba anak atau pasangan yang belum mandi muncul di video kita pada saat meeting formal dengan klien atau atasan. Juga untuk menjaga data dan privasi pada saat keseharian kita dapat dilihat dan diakses oleh orang lain.

Combo Ruang Makan dan Ruang Kerja

, sarae.id
lighting solution in remote space by vibia © archdaily

Beberapa mengatakan bahwa lebih baik menjadikan ruang makan sebagai area kerja dibandingkan kamar. Terutama bagi kita yang memiliki rumah yang cenderung kecil. Meja makan dan kursi yang tinggi membuat postur kita pas dan fokus saat bekerja. Juga untuk selalu mengingatkan kita waktu istirahat dan tidak melewatkan jam makan siang dan sarapan kita. Beberapa hal yang perlu menjadi perhatian adalah jika ruang makan sangat dekat dengan dapur usahakan untuk membersihkannya dengan baik sehabis memasak dan makan baik itu dari debu dan sisa makanan. Memiliki kebiasaan langsung mencuci piring, gelas dan peralatan memasak yang kotor sehabis digunakan juga sangat baik untuk menjaga kualitas ruang kerja dari rumah.

Mengikuti anjuran dari pemerintah, dapat dilihat bahwa belum ada pengumuman lebih lanjut mengenai kapan masing – masing dari kita dapat bekerja kembali ke kantor. Jika demikian, marilah kita menjaga kualitas kenyamanan dan kesehatan ruang kerja selama masa work from home ini. Beberapat tips diatas dapat diterapkan untuk mewujudkan home office yang nyaman dan membuat pembaca dapat lebih produktif dalam bekerja. Selalu ikuti protokol bekerja dari rumah yang baik ataupun menjaga jarak dan kontak dengan orang lain pada saat kita terpaksa keluar dari rumah. Manfaatkan waktu kerja dari rumah dengan baik, memperhatikan jadwal kerja yang teratur, fokus tanpa distraksi adalah beberapa hal yang selalu dapat kita tanamkan sebagai kebiasaan normal yang baru di masa pandemi ini. Beberapa bahkan percaya bahwa jam kerja dirumah bisa dipotong menjadi lebih sedikit tanpa waktu commute dan istirahat yang terlalu panjang.

Stay Healthy and Productive!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *