Kitchen Set jenis L –  Kitchen Islands (Rectangle) adalah tata letak dapur umum yang menggunakan dua dinding yang berdekatan, atau konfigurasi L, untuk secara efisien mengatur berbagai perlengkapan dapur di sekitar konter pulau persegi panjang. Fleksibel spasial untuk berbagai variasi panjang dan kedalaman, desain L-Shape Kitchen Islands memberikan peningkatan ruang kerja dan permukaan meja untuk aktivitas dapur. Lorong izin minimum 3’6 ”| Diperlukan 1,07 m di depan tata letak L-Shape, dengan lebar yang disarankan dari 4′-6 ‘| 1,2-1,8 m. L-Shape Kitchen Islands memiliki panjang linier panjang yang berkisar antara 8’-13 ‘| 2,4-4 m dan panjang pendek 3’-9 ‘| 0,9-2,7 m dan harus direncanakan dengan luas keseluruhan sekitar 115 kaki2 | 10,7 m2.

Kitchen Set jenis L, sarae.id

Hal-Hal yang Harus Diketahui Mengenai Konsep L-Shape

Sama seperti pada dapur dengan jenis kitchen set L-Shape, jenis dapur dengan kitchen set L Shape Rectangle ini memerlukan dua dinding yang saling berdekatan sehingga membentuk konfigurasi L. Konfigurasi tata letak L ini dapat mengatur berbagai peralatan dapur.

Standar Umum Penerapan Kitchen Set L-Shape

Seperti namanya, kitchen set jenis L Shape Rectangle ini memerlukan ruangan dengan bentuk segiempat. Untuk menghasilkan sirkulasi yang efisien, dapur dengan kitchen set ini memerlukan 2 area keluar dan masuk dapur yang membentuk konfigurasi L. Supaya sirkulasi di dapur menjadi lebih mudah, maka Anda perlu menyediakan koridor dengan lebar miminal yaitu 3’6” atau sekitar 1,07 meter. Namun supaya kegiatan di dapur menjadi lebih optimal, maka sebaiknya sediakan lebar koridor sekitar 4’6” atau kisaran 1,2 hingga 1,8 meter. Lebar ini dapat memudahkan Anda ketika bergerak dengan membawa peralatan dapur.

Desain dapur dengan kitchen set jenis L Shape Rectangle ini supaya efektiif perlu menyediakan luas sekitar 115 ft2 atau di kisaran 10,7 meter persegi. Sedangkan panjang umum tata ruang kitchen set L Shape Rectangle ini berkisar antara 8’-13’ atau sekitar 2,4 hingga 4 meter di satu sisi dan 3’-9’ atau berkisar antara 0,9 hingga 2,7 meter di sisi sebaliknya. Dengan panjang tersebut, letak pulau yang menjadi ciri khas kitchen set jenis L Shape Rectangle ini akan menyesuaikan.

Dapur yang memiliki pulau dalam kitchen set jenis L Shape Rectangle ini selalu menjadi salah satu elemen estetika yang dapat berfungsi maksimal ketika pemilik bangunan melakukan aktifitasnya. Jika dapur memiliki ruang yang sudah sesuai dengan standar yang telah disebutkan sebelumnya, maka dapur ini dapat dirancang dengan model kitchen set jenis L Shape Rectangle. Namun seperti fungsinya, dapur yang memiliki luas lebih besar maka akan lebih bisa menikmati manfaatnya secara maksimal. Semakin luas ruang dapur, maka penerapan pulau dalam kitchen L Shape Rectangle juga akan semakin banyak pula. Anda dapat membuat dapur menjadi lebih elegan dengan menciptakan ‘point of view’ dari pulau dalam kitchen set jenis L Shape Rectangle ini. Mengaplikasikan pulau dapur dengan kabinet dalam kitchen set jenis L Shape ini akan membuat ruangan dapur menjadi tampil beda dari tata letak dapur pada umumnya. Pulau dapur yang dimliki oleh kitchen set jenis L Shape Rectangle ini dapat berdiri sendiri, sehingga dapat dirancang semenarik mungkin supaya dapur menjadi tampil lebih menawan.

Apa saja manfaat pulau dapur yang dimiliki Kitchen Set jenis L Shape Rectangle?

Bagi Anda yang memiliki konsep dapur dengan ruang terbuka, maka memasukkan kitchen set jenis L Shape Rectangle ini adalah pilihan yang tepat. Dengan menempatkan pulau dapur dalam kitchen set ini maka akan membantu Anda dalam memberikan pembatas sehingga ruangan dapur dengan ruangan lain dapat memiliki konsep rancangannya masing-masing dengan jelas.

Pulau dapur ini juga dapat berfungsi sebagai meja tambahan dari kitchen set yang telah disediakan. Pulau dapur yang dapat menjadi meja tambahan ini dapat membantu Anda selama mempersiapkan hidangan makanan. Selain itu, menambah pulau dapur ini dapat bermanfaat dalam membantu menciptakan segitiga kerja dapur yang optimal.

Menambahkan pulau dapur kedalam kitchen set jenis L Shape Rectangle ini akan menambah alur kerja yang lebih baik serta dapat banyak membantu Anda jika menginginkan penyimpanan barang yang lebih banyak seperti berbagai koleksi peralatan dapur. Selain itu Anda dapat memberi inisiatif untuk meletakkan mesin mencuci piring atau dapat juga sebagai tempat untuk meletakkan kompor atau wastafel tambahan. Ruang dapur dengan kitchen set jenis L-Shape Rectangle ini dapat memberikan ruangan yang nyaman, dan da[at lebih nyaman ketika Anda dapat memaksimalkan pulau dapur untuk menunjang kegiatan di dapur.

Jika hunian yang Anda tinggali memiliki lahan yang cukup terbatas, maka peletakan pulau dapur dalam kitchen set jenis L Shape Rectangle dapat Anda gunakan sebagai ruang makan tambahan. Pulau dapur ini akan memberikan aktifitas makan yang nyaman, terutama untuk sarapan pagi atau ketika makan makanan ringan. Anda dapat merancangnya dengan konsep pulau dapur dengan mini coffe bar untuk menambah ilusi mata yang optimal.

Pulau dapur akan selalu menjadi titik poin tersendiri dan dapat menambah fungsional di dapur. Baik dapur yang kecil maupun dapur yang besar dapat diaplikasikan dengan kitchen set jenis L Shape Rectangle dengan mengikuti standar yang sesuai. Namun pada umumnya, ruangan dapur yang lebih besar akan mendapatkan efisiensi dapur yang lebih besar serta dapat menikmati pulau dapur yang lebih baik juga. Ada berbagai macam penerapan yang dapat dilakukan untuk menggabungkan antara pulau dapur dengan kitchen set yang ada ketika akan merancang jenis kitchen set L Shape Rectangle.

Menerapkan Konsep Dapur L-Shape

Kitchen Set jenis L, sarae.id

Jika Anda menginginkan ruangan dapur dengan kitchen set jenis L Shape Rectangle dengan konsep pertanian sederhana, maka Anda dapat mengkombinasikan material stainless steel dengan laminasi kayu. Untuk menambah kesan yang mencolok, Anda juga dapat menambah material marmer ke dalam pulau dapur sehingga akan menciptakan visual yang kontras serta memiliki kombinasi material yang indah. Menambah sedikit sentuhan warna hitam juga dapat membuat ruangan tidak terkesan monoton. Dalam rancangan ini Anda dapat meletakkan wastafel tambahan ke dalam pulau dapur yang difungsikan juga sebagai ruang makan dan aktifitas memasak lainnya.

Kitchen Set jenis L, sarae.id

Dalam contoh desain rancangan ini, Anda dapat memanfaatkan pulau dapur sebagai ruang penyimpanan dengan maksimal. Rancangan dapur dengan kitchen set jenis L Shape Rectangle bertema klasik ini memiliki sisi depan yang juga dimanfaatkan sebagai kabinet. Selain itu dalam rancangan dapur ini juga dilengkapi dengan sudut kecil atau overhang sehingga sirkulasi tidak akan terhalangi dan akan membuat Anda merasa nyaman beraktifitas.

Kitchen Set jenis L, sarae.id

Berbeda dengan rancangan sebalumnya. Rancangan dapur kitchen set L Shape Rectangle ini dirancang untuk dapat memaksimalkan ruang makan yang dijadikan satu dengan ruang dapurnya. Disini Anda dapat melihat bahwa pulau dapur dapat berfungsi secara makasimal untuk ruang makan. Anda dapat menyediakan sisi-sisi pulau dapur untuk dapat digunakan sebagai area makan. Selain itu, setiap seluruh ujung dari kitchen set ini juga dapat digunakan sebagai rak lemari untuk menyimpan barang-barang tambahan.

Kitchen Set jenis L, sarae.id

Jika Anda menginginkan konsep dapur yang vintage, maka Anda dapat memberikan nuansa kayu ke dalam ruang dapur dengan kitchen set jenis L Shape ini. Anda dapat menggunakan material kayu polos untuk diaplikasikan ke dalam kabinet dari kitchen set. Sedangkan untuk pulau dapur Anda dapat memberikan papan kayu berbentuk horizontal yang saling bersusun. Dengan menerapkan kayu polos dalam kabinet serta kayu bermotif untuk pulau dapurnya, maka Anda dapat menghasilkan ruangan yang unik dan tidak monoton. Anda dapat memberikan sentuhan akhir dengan material antiqued untuk bangku kursi yang akan berfungsi sebagai area makan serta menggunakan lantai bewarna abu-abu dengan finishing yang mengkilat untuk memberikan getaran yang ekletik.

Kitchen Set jenis L, sarae.id

Dalam rancangan ini kombinasi warna khaki pada kabinet dapur dengan warna abu-abu tua dari pulau dapur akan memberikan efek yang soft. Lapisan perak atau stainless steel ini berfungsi sebagai warna aksen yang dapat ditemukan dalam peralatan dapur seperti lemari es, kompor, atau peralatan dapur elektrik lainnya. Untuk menambah suasana hangat di dapur, Anda dapat memberikan lampu gantung seperti pada referensi gambar diatas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

" "